Cilacap – Dalam rangka meningkatkan kebugaran fisik Kodim 0703/Cilacap melaksanakan kegiatan olahraga bersama menyusuri kawasan kota Cilacap. Kegiatan ini diikuti oleh anggota TNI, PNS, Selasa (14/01/2025).
Kegiatan diawali dengan apel pagi yang dimulai pada pukul 07.00 WIB, dengan titik kumpul di depan Makodim 0703/Cilacap. Para peserta kemudian melakukan pemanasan sebelum memulai jogging yang dipimpin oleh instruktur profesional. Selama kegiatan, peserta diajak untuk berolahraga dengan penuh semangat sambil menikmati pemandangan alam kota Cilacap.
Kepala Staf Kodim 0703/Cilacap, Mayor Inf Saeroji dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan olahraga ini bertujuan untuk menjaga kebugaran tubuh, memperkuat sinergitas antara TNI dan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang sehat dan aktif.
“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk memelihara kesehatan tubuh, sekaligus memberikan contoh kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebugaran di tengah rutinitas sehari-hari,” ujarnya.
Setelah selesai menyusuri kota Cilacap, peserta melanjutkan kegiatan dengan senam peregangan untuk mengurangi ketegangan otot, sebelum. Kegiatan olahraga ini menjadi agenda rutin yang bermanfaat bagi seluruh anggota Kodim 0703/Cilacap.
(Pendim)