Aksi Babinsa Bagikan Masker Upaya Memberikan Kesadaran Kepada Warga

Putussibau – Kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan dalam rangka memutus rantai penyebaran covid-19 masih harus ditingkatkan dan diingatkan. Hal ini menjadi tugas para aparat di kewilayahan untuk terus melaksanakan sosialisasi.
Minggu (23/05/2021).

Seperti halnya apa yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1206-06/Putussibau Utara Serda Dakun mereka membagikan masker kepada warga yang tidak menggunakan masker saat keluar rumah.

Sasaran pembagian masker meliputi para warga yang melintas di sepanjang jalan menuju pasar yang tidak bermasker dan di pasar pagi itu sendiri. Masih banyak beberapa didapati para warga yang belum sadar untuk mematuhi protokol kesehatan tersebut,”Ungkap Danramil 06 Kapten inf Nanang Sundari.

“Ini adalah upaya kami, kami tidak akan lelah untuk terus menyampaikan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah kami, masih ada beberapa masyarakat yanag enggan menggunakan masker, itu tugas kita bersama untuk memberi pengertian dengan sabar disertai aksi pembagian masker di lapangan”, kata Danramil 06 kapten inf Nanang Sundari.